Banyak software yang tersedia untuk membuat tulisan, menghitung maupun presentasi di laptop kamu. Yang paling terkenal dan banyak digunakan tentu saja Microsoft Office. Microsoft Office terdiri dari beberapa aplikasi, seperti Word, Excel dan PowerPoint. Alternatif lain bisa menggunakan aplikasi versi web yaitu Google Workspace yang sebelumnya dikenal sebagai G-Suite. Ini adalah aplikasi suite office yang dikembangkan oleh Google yang terdiri dari beberapa aplikasi, seperti Docs, Sheets, dan Slides. Sedangkan aplikasi office yang gratis dan open source antara lain adalah LibreOffice. LibreOffice terdiri dari beberapa aplikasi, seperti Writer, Calc, Impress, Draw dan Math. Nah kali ini akan membahas mengenai cara mengganti font bawaan di LibreOffice Writer.

LibreOffice terdapat di sistem operasi Windows, Linux dan MacOs. Disini saya memakai LibreOffice yang terinstall di Linux Mint. Setiap membuka LibreOffice Writer maka font yang dipergunakan adalah Liberation. Apabila ingin menggantinya dengan font lain maka bisa mengikuti tips dibawah ini.

Cara Mengganti Font Bawaan di LibreOffice Writer

Silakan buka LibreOffice Writer kemudian tekan Tools > Options > LibreOffice Writer > Basic Fonts (Western). Kemudian ubah font sesuai keinginan kamu. Misalnya saja disini saya ubah menjadi Arial. Ubah default, heading, list, caption, index ke Arial atau font sesuai keinginan kamu. Font tidak harus sama, misalkan default diset Arial, kemudian heading diset Comic Sans. Setelah itu tekan “OK” dan mulai ulang LibreOffice Writer. Maka setiap membuka dokumen baru akan menggunakan font bawaan sesuai yang kamu setting tadi.


Mengganti Font Bawaan di LibreOffice Writer

Font yang tersedia di LibreOffice pada Linux Mint jumlahnyaa terbatas dan tidak ada yang seperti font Windows. Jika ingin font Arial dan kawan-kawan maka harus menambahkan sendiri. Caranya cukup mudah, silakan masuk ke Software Manager Linux Mint.Di kotak pencarian ketik: font. Kemudian install ttf-mscorefont-installer. Setelah terinstall maka font Windows akan tersedia di LibreOffice.

Semoga Bermanfaat


PrevCara Setting Remote Pintar Matrix Stb Tv Digital
NextMempercepat Video di CapCut Versi Laptop