Dalam berkirim email Anda bisa memformat teks sehingga menjadi lebih jelas. Misalnya saja menebalkan kalimat yang penting atau bisa juga dengan memberi garis bawah. Saat menulis email menggunakan aplikasi Gmail di aplikasi Android, Anda mungkin akan sedikit kesulitan untuk memformat teks karena menunya tidak terlihat langsung. Berikut ini cara untuk memformat teks di aplikasi Gmail.
Caranya cukup mudah. Saat menulis email, silakan tekan lama di sebuah teks. Maka akan muncul pilihan untuk mengcopy dan sebagainya. Tekan tombol dibagian atas berupa huruf A, maka akan muncul menu untuk memformat tulisan. MEnu yang tersedia yaitu huruf tebal, miring, underline, warna teks, warna latar serta untuk reset ke awal.
Sayangnya menu yang tersedia belum selengkap di versi web. Misalnya saja tidak bisa membuat list baik bullets maupun number, tidak ada menu untuk merubah ukuran huruf, quote dan sebagainya.
Semoga Bermanfaat