Beranda » Ponsel » Melihat Password Tersimpan di Firefox Android

Melihat Password Tersimpan di Firefox Android


Salah satu fitur yang ada di browser Firefox adalah kemampuan untuk menyimpan username dan password. Jika Anda berpindah device, password yang tersimpan bisa dikembalikan, asalkan login dengan akun Firefox yang sama. Firefox versi android juga mendukung fitur ini. Berikut ini cara melihat password tersimpan di Firefox Android.

Melihat Password Tersimpan di Firefox Android

  • Silakan buka Firefox kemudian tekan tiga titik di kanan atas – “Pengaturan”

melihat password tersimpan di firefox android

  • Jika belum login, silakan login dahulu ke akun Firefox Anda. Kemudian pilih “Privasi”.

melihat password tersimpan di firefox android 2

  • Pilih “Kelola info masuk”.

melihat password tersimpan di firefox android 3


  • Akan terlihat semua password yang tersimpan.

melihat password tersimpan di firefox android 4

  • Untuk melihat passwordnya silakan tekan salah satu link -“Show Password”.

melihat password tersimpan di firefox android 5

Baca Juga: Melihat Password Yang Tersimpan di Firefox

Agar orang lain tidak bisa mengintip password Anda, maka bisa dengan mengaktifkan menu “Gunakan sandi utama”. Setiap ingin melihat password maka harus memasukkan password utama terlebih dahulu. Yang repot sebenarnya kalau password Firefox atau password utamanya juga lupa 😀

Semoga Bermanfaat