Beranda ยป Movie ยป Jenis Penonton Bioskop Yang Bikin Gemes

Jenis Penonton Bioskop Yang Bikin Gemes


Nonton dengan banyak orang di bioskop tentu memberikan beragam cerita. Ada banyak tingkah penonton, ada yang biasa saja, ada yang bikin sebel, ada yang lucu atau bahkan bikin iri. Berikut ini beberapa jenis penonton bioskop yang bikin gemes.

Jenis Penonton Bioskop Yang Bikin Gemes


Jenis Penonton Bioskop Yang Bikin Gemes

  • Penonton yang ngemil tiada henti. Biasanya jenis ini bisa menimbulkan gangguan berupa suara kresek-kresek dan sruput-sruput ๐Ÿ˜€
  • Penonton yang numpang tidur. Mungkin dia lelah, sehingga hanya numpang tidur saja. Sebenarnya tidak masalah kalau tidurnya anteng, kalau mendengkur keras bisa bikin tidak nyaman.
  • Penonton suka komentar. Setiap adegan dikomentari, bahkan memberi spoiler. Bagaikan komentator sepak bola yang berkomentar sepanjang pertandingan:D
  • Penonton yang selalu tanya. Penonton yang agak kurang konsentrasi, jadinya setiap adegan tanya sama temannya. Sama-sama nonton kok tanya ๐Ÿ˜€
  • Penonton yang kakinya naik ke kursi depannya. Mungkin jarak antara kursi terlalu pendek sehingga kakinya nangkring di kursi depannya, setelah itu goyang-goyang. Serasa nonton 4Dx karena kursi ikutan goyang ๐Ÿ˜€
  • Penonton yang suka mainan ponsel. Gangguan yang sering didapat dari penonton ini adalah cahaya ponsel yang menyilaukan. Kadang juga suara ting tong dari chat.
  • Penonton telat masuk. Kesana kemari mencari kursinya namun tidak ketemu-ketemu karena sudah gelap.
  • Penonton suka pipis. Kebanyakan ngemil jadinya sering wira-wiri ke kamar mandi.
  • Penonton arisan. Nonton rame-rame dan cuma ngobrol sepanjang film dan yang diobrolkan diluar isi film ๐Ÿ˜€
  • Penonton Bermesraan. Jenis penonton yang bikin iri para jomblo. Sepanjang film cuma saling bersenderan, pegangan tangan dan uhuui yang lain ๐Ÿ˜€
  • Penonton over acting. Terlalu menghayati film hingga kadang teriak-teriak sendiri ๐Ÿ˜€

Hampir semua jenis penonton diatas pernah saya temui saat nonton di bioskop. Salah satu cara untuk menghindarinya adalah nonton disaat bioskop sepi. Namun apabila bioskop ramai maka ajak saja teman untuk duduk di samping kanan kiri, buat jaga-jaga supaya tidak ketemu yang bikin gemes ๐Ÿ˜€

Semoga Bermanfaat


2 komentar untuk “Jenis Penonton Bioskop Yang Bikin Gemes”

Komentar ditutup.